Pertanda mantan pacar masih cinta Anda
|
5 Mei 2013
|
Tips
|
Ada pepatah mengatakan bahwa ‘perpisahan bukanlah akhir dari segalanya’. Well, sepertinya pepatah ini memang berlaku bagi banyak pasangan di luar sana yang memutuskan untuk mengakhiri hubungan karena alasan tertentu.Meski kata pisah sudah dilontarkan namun tidak serta merta perasaan sang mantan juga ikut berakhir. Situs BoldSky mencatat ada beberapa tanda yang bisa Anda jadikan acuan bahwa sang mantan masih menyimpan perasaan kepada Anda dan mungkin saja perasaan tersebut lebih besar dari sebelumnya. Apa saja tanda-tanda itu? Yuk, kita simak bersama.
Menghubungi Tanpa Sebab
Mengakhiri hubungan percintaan sah-sah saja dilakukan, tapi jika rasa kangen dan rindu mulai menyerang maka kebiasaan lama akan sulit hilang. Salah satunya adalah menghubungi Anda tanpa sebab dan alasan yang jelas. Tak hanya itu, jika ia masih aktif memberikan komentar di dinding facebook Anda, bisa dipastikan bahwa dia masih menaruh perasaan pada Anda.
Diam-diam Sering Membicarakan Anda
Namanya juga masih sayang, apapun yang berhubungan dengan Anda pasti akan menjadi bahan obrolan yang seru baginya. Tapi obrolan tersebut hanya akan terjadi di belakang Anda. So, jika Anda ingin mengetahui apakah si dia masih sering membicarakan Anda, sebaiknya Anda punya ‘mata-mata’.
Menjadi Orang Pertama yang Memberi Selamat
Hari-hari penting seperti hari ulang tahun Anda tentu akan memori luar biasa baginya. Bahkan ia akan menjadi orang pertama yang mengucapkan selamat kepada Anda meski Anda berdua sudah tidak menjalin cinta.
Sering Menanyakan Kabar Anda pada Sahabat AndaSahabat Anda akan memberi tahu jika si dia masih sering menanyakan kabar Anda berikut kondisi ter-update Anda. Ini berarti ia masih ingin terlibat dalam kehidupan Anda. Bahkan pertanyaan yang paling sering terlontar adalah, “Apakah dia sudah punya pacar?” Jika sahabat Anda menjawab “belum” maka mintalah sahabat Anda mendeskripsikan bagaimana ekspresi wajah mantan Anda.
Masih Menjadi Orang yang Setia
Jika ia mendengar kabar bahwa Anda sedang mengalami kesedihan, maka mendadak ia akan menjadi orang pertama yang siap menghibur dan memotivasi Anda melewati kesedihan itu. Ini pertanda bahwa sejatinya ia masih ingin menjadi sandaran hidup Anda.
Perhatikan Matanya Jika Bertemu
Dalam satu kesempatan tanpa disengaja Anda bertemu dengannya dan menyempatkan untuk mengobrol sejenak. Jika Anda mengalami kesempatan ini maka perhatikan bola matanya. Jika Anda jeli maka Anda akan melihat cahaya kecil di sana yang bisa saja berarti “senang bertemu kamu lagi”.
Membicarakan Masa Lalu
Tidak menutup kemungkinan saat Anda memiliki kesempatan untuk kembali mengobrol bersama sang mantan, maka ia akan cenderung membicarakan masa lalu bersama Anda yang menyenangkan. Jika ini yang terjadi maka itu adalah usahanya untuk mengingatkan Anda bahwa dia dan Anda pernah mengalami masa indah bersama, yang mungkin bisa dibangun kembali satu hari nanti.
Well, who knows?